Unknown
Setelah sekian lama tidak melakukan postingan terbaru, maklumlah anak sekolah, sibuk tugas, ulangan, dan lain-lain. :D
Tidak usah berbasa-basi lagi, pada postingan kali ini saya akan memberikan pembaca Faktun atau Fakta Unik. Baru-baru ini saya membaca ulang sebuah buku yang sudah lama saya punya, buku ini berisi fakta-fakta menarik yang dianggap sepele tapi tidak banyak orang yang tahu jawabannya. Nah, saya ingin berbagi ilmu ini, lumayanlah berpahala :D
Silahkan simak 5 Faktun di Rumah berikut ini.
Baca selanjutnya


1. Sabun: Kotoran yang membersihkan
Sabun bukan lagi hal yang asing ditelinga kita, setiap kali kita menjumpai sabun. Namun tahukah bahwa dahulu, pembuatan sabun tidak sebersih sekarang?

Duaribu tahun yang lalu, orang romawi membuat sabun dengan cara: batu kapur dipanaskan untuk menghasilkan kapur. Kapur yang basah ditaburkan keatas abu kayu yang masih panas kemudian diaduk sampai rata. Selanjutnya, dengan sekop, orang menyendok bubur kelabu yang dihasilkan ke dalam sebuah bejana berisi air panas dan mendidihkannya dengan tambahan beberapa lemak domba selama beberapa jam. Ketika lapisan buih berwarna cokelat kotor yang tebal terbentuk dipermukaannya, dan menjadi keras setelah dingin, mereka memotong-motong bagian keras tadi. itu lah sabun kita.

Tertarik untuk mencoba sabun tradisional? atau lebih memilih untuk membeli sabun modern di toko-toko?

2. Lilin tidak bersumbu yang menyusahkan
Pernah menemui sebuah lilin yang kebetulan tidak memiliki sumbu? benar-benar menyusahkan ketika mati lampu dan kita menemui masalah ini. Jadi kenapa kita tidak bisa menyalakan lilin yang tidak memiliki sumbu?

Sumbu tersebut berfungsi sebagai pembantu lilin untuk menguap dan bercampur dengan oksigen di udara. Lilin yang padat maupun cair tidak dapat terbakar karena molekul lilin hanya dapat kontak dengan oksigen pada wujud uap.

3. Menyusut atau memuai?
Ketika kita memanaskan sebuah benda, mereka akan memuai. Namun, adakah benda yang malah menyusut ketika dipanaskan?

Jawabannya adalah ada, yaitu karet. Asalkan karet itu diregangkan, maka dia akan menyusut ketika di panaskan. Kebanyakan benda akan memuai ketika dipanaskan, alasannya makin tinggi temperatur, makin cepat gerak atom dan molekulnya, akhirnya mereka memerlukan ruang yang luas untuk bergerak bebas. Tapi molekul karet memiliki bentuk yang aneh, mereka akan menyusut ketika dipanaskan. 
Perlu diingat, karet akan menyusut ketika dipanaskan jika karet itu dalam keadaan meregang.

4. Es vs garam
Mengapa garam dapat menghasilkan temperatur es jauh lebih rendah?

Kasus diatas hanya terjadi untuk bongkahan-bongkahan kecil es yang berkumpul.
Ketika es dicampur dengan garam, sebagian membentuk air garam, dan es secara spontan larut dalam air garam, akibatnya air garam semakin banyak. Molekul-molekul es membentuk tatanan geometrik yang tertentu dan kaku. Tatanan ini dirusak oleh garam dan molekulnya akan berubah menjadi cair.
Tapi, dalam merusak struktur-struktur padat molekul es memerlukan energi sama seperti meruntuhkan sebuah bangunan. Untuk sebongkah es yang hanya kontak dengan garam dan air, dia akan menyerap energi dari panas yang terkandung dalam air garam. Maka, ketika sebongkah es mencair, akan menyebabkan air pada air garam turun temperaturnya. Proses ini terus berulang dengan bongkahan-bongkahan es lain disekitarnya. Hal ini yang menyebabkan es menjadi lebih dingin temperaturnya dibandingkan es tanpa diberi garam.

5. Langit yang berwarna-warni
Ketika matahari terbit dan terbenam, langit akan tampak sangat indah dengan warnanya yang menarik. Mengapa langit dapat berwarna?

Ketika posisi matahari rendah (terbenam ataupun terbit), kita memandangnya pada lapisan atmosfer yang setebal-tebalnya. Ketika sinar matahari berusaha sampai pada kita melalui lapisan tebal itu, sebagian besar cahaya biru terbaur ke segala arah, akibatnya cahaya yang masuk ke mata kita tidak memiliki unsur biru. Cahaya matahari kekurangan unsur biru sehingga akan nampak merah, jingga, atau kuning.

Itu tadi sebagian dari fakta-fakta yang sebenarnya terlihat sepele tapi tidak banyak orang yang tahu apa jawabannya. Semoga bermanfaat 


Label:
0 Responses

Posting Komentar